Latest News

Resep Jitu Masak Mireng Udang


Udang memiliki rasa yang lezat dalam berbagai olahan. Untuk menambah variasi, Anda bisa mengolah udang menggunakan tepung beras. Keluarga Anda pasti menyukai camilan renyah ini.


Bahan:
300 gram udang, kupas
100 gram tepung beras
200 ml air
Minyak goreng secukupnya


Bumbu yang dihaluskan:
3 buah bawang merah
1 sdt ketumbar
1 ruas jari kunyit
1 ruas jari jahe
Garam secukupnya


Cara membuat:
1. Belah punggung udang, sisihkan.
2. Campur tepung beras dengan semua bumbu halus, tuangi air.
3. Celupkan udang pada donan, lalu goreng hingga berwarna kuning kecokelatan dan matang. Angkat, tiriskan.


Resep disarikan dari buku “Seri Cita Rasa Indonesia” oleh Eva Waty Agung



Sumber : okezone.com